Upaya Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Pada Materi Beriman Kepada Nabi dan Rasul Allah SWT Melalui Model Cooperative Learning Kelas VIII SMP Negeri 1 Bandar Baru
Keywords:
Pembelajaran PAI, Model Cooperative Learning tipe STAD, Hasil belajarAbstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kesulitan yang dialami siswa kelas VIII/2 SMPN 1 Bandar Baru dalam mencapai ketuntasan belajar, sebagaimana terlihat dari hasil tes sebelumnya. Dari 30 siswa, hanya 16 siswa yang tuntas, dengan persentase ketuntasan sebesar 40%. Penyebab utamanya adalah kebosanan siswa terhadap metode pembelajaran yang kurang menarik dan tidak melibatkan partisipasi siswa secara aktif. Untuk mengatasi masalah ini, peneliti menerapkan model pembelajaran Cooperative Learning tipe STAD pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) dengan materi "Beriman kepada Nabi dan Rasul Allah". Rumusan masalah penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa kelas VIII/2 SMPN 1 Bandar Baru pada mata pelajaran PAI. Tujuan penelitian adalah meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa melalui penerapan model Cooperative Learning tipe STAD. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahapan, yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah 30 siswa kelas VIII. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan signifikan dalam ketuntasan belajar siswa. Pada kondisi awal, nilai rata-rata siswa adalah 49,75 dengan persentase ketuntasan 40%. Setelah diterapkannya model STAD pada siklus I, nilai rata-rata meningkat menjadi 65,66 dengan persentase ketuntasan 66,6%. Pada siklus II, nilai rata-rata siswa mencapai 81,16 dengan persentase ketuntasan 86,66%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penerapan model Cooperative Learning tipe STAD efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII SMPN 1 Bandar Baru pada mata pelajaran PAI.
References
Abdul Majid. (2004). Pendidikan Agama Islam (KBK 2004). Bandung: Remaja Rosda Karya.
Abdul Majid. (n.d.). Belajar dan Pembelajaran (hal. 2).
Abdurahman Muliono. (n.d.). Pendidikan Bagi Anak Berkesulitan Belajar. Jakarta: Asdi Mahasatya.
Alamsyah Said. (n.d.). 95 Strategi Mengajar Multiple Intelligences. Jakarta: Kencana.
Alisuf Sabri. (2007). Psikologi Pendidikan. Jakarta: Pedoman Ilmu Jaya.
Al-Tadzkiyyah: Jurnal Pendidikan Islam, 6, November 2015.
Anas Sudijono. (2005). Pengantar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Azhar Arsyad. (1995). Media Pembelajaran. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.
Azyumardi Azra. (n.d.). Esei-esei Intelektual Muslim Pendidikan Islam (hal. 8).
Budiningsih. (2005). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.
Darmadi. (2017). Pengembangan Model Metode Pembelajaran Dalam Dinamika Belajar Siswa. Jakarta: Depublish.
Dosen Pendidikan. (2021, 27 Juni). Tujuan Belajar: Pengertian Menurut Para Ahli, Ciri, Jenis, dan Faktor.
Drs. Ahmad Tohaputra. (2000). Al-Qur’an dan Terjemahannya (Ayat Pojok Bergaris) Model Utama. Semarang.
Getty Images/iStockphoto/evrim ertik. (2021). Pengertian dan Fungsi Al-Quran dalam Kehidupan Sehari-hari.
H. Moh. Masrun Supardi, H. Musafak, H. Suradi, & Choeroni. (2019). Buku PAI dan Budi Pekerti Untuk SD Kelas V. Penerbit Erlangga.
Hamdani. (2011). Strategi Belajar Mengajar. Bandung: CV Pustaka Setia.
Hanafi. (2012). Pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (Cet. II). Jakarta: Kementerian Agama RI.
Hanafiah & Cucu Suhana. (2009). Konsep Strategi Pembelajaran. Bandung: Refika Aditama.
Harahap & Siregar. (2017). Pendidikan Islam.
Heri Gunawan. (2014). Pendidikan Islam: Kajian Teoritis dan Pemikiran Tokoh. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Heruman. (2008). Model Pembelajaran Matematika di Sekolah Dasar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Hidayah & Mudrikah. (2020). Pendidikan Islam (hal. 60).
Hosnan. (2014). Pendekatan Saintifik dan Kontekstual dalam Pembelajaran Abad 21. Jakarta: Ghalia Indonesia.
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. (2013). Materi Pelatihan Guru Implementasi Kurikulum 2013. Jakarta.
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. (2017). Buku PAI dan Budi Pekerti PAI Kelas V SD Revisi Kurikulum 2013. Jakarta.
Kunandar. (2010). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Rajawali Press.
Kunandar. (2013). Penilaian Autentik (Penilaian Hasil Belajar Peserta Didik Berdasarkan Kurikulum 2013). Jakarta: PT. Rajagrafindo Persada.
Kunandar. (2015). Penilaian Otentik Penilaian Hasil Belajar Berdasarkan Kurikulum 2013. Jakarta: Raja Gravindo Persada.
Lallo. (2017, 18 Januari). Pengertian Belajar dan Hakikat Belajar.
M. Djunaidi Ghony. (2008). Penelitian Tindakan Kelas. Malang: UIN-Malang Press.
M. Prawiro. (2018, 14 November). Pengertian Pendidikan: Definisi, Tujuan, Fungsi, dan Jenis Pendidikan.
M. Yusuf. (2013). Tafsir Tarbawi. Jakarta: Amzah.
Muhibbin Syah. (2004). Psikologi Pendidikan dan Pendekatan Baru. Bandung: Remaja Rosda Karya.
Nana Sudjana. (1989). Cara Belajar Siswa Aktif. Sinar Baru.
Nana Sudjana. (2005). Dasar-Dasar Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta.
Nana Syaodih Sukmadinata. (2011). Landasan Psikologi Proses Pendidikan. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Nur Hayat. (2017). Metode Pembelajaran Pendidikan Agama Islam. Jurnal Manajemen dan Pendidikan Islam, 4(1), 27.
Ramayulis. (2004). Ilmu Pendidikan Islam. Jakarta: Kalam Mulia.
Ramayulis. (2015). Filsafat Pendidikan Islam. Lampiran UU Nomor 22 Tahun 2006.
Roestiyah. (2008). Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta.
Slameto. (2003). Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta.
Sudjana. (2016). Tujuan Penilaian Hasil Belajar.
Suharsimi Arikunto. (2006). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik (Edisi Revisi VI). Jakarta: Rineka Cipta.
Suharsimi Arikunto. (2010). Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.
Suharsimi Arikunto. (2016). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara.
Sumberpengertian.Id. (2019, 2 Agustus). Pengertian Iman Kepada Kitab Allah Menurut Bahasa dan Istilah.
Suryosubroto. (2009). Proses Belajar Mengajar di Sekolah. Jakarta: Rineka Cipta.
Susanto, Ahmad. (2013). Teori Belajar & Pembelajaran di Sekolah Dasar. Jakarta: Kencana Prenadamedia Group.
Trianto. (2009). Mendesain Model Pembelajaran Inovatif-Progresif. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.
Tulus Tu’u. (2004). Peran Disiplin pada Perilaku dan Prestasi Siswa. Jakarta: Rineka Cipta.
Woordworth dalam Abdul Majid. (2015). Hasil Belajar.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Suryani, Nurlaili

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.